12 Juni 2009

Jajanan Pinggiran, Tapi Rasa Tidak Kalah



Bandung sangat terkenal dengan berbagai wisatanya, dari wisata rekreasi seperti Gunung Tangkubanperahu di lembang, Kawah Putih di Ciwidey, Gua Belanda di Dago Pakkar, wisata fashion seperti Factory Outlet (FO) maupun Distribution Store (distro). Akan tetapi tidak lengkap rasanya apabila kita tidak mencicipi wisata kuliner yang ada di Bandung.

Aneka banyak wisata kuliner yang ada di Bandung, jumlah kira-kira tidak terbatas. Dari harganya sangat menguras kantong kita sampai jajanan pinggiran jalan yang rasanya tidak kalah dengan kuliner yang ada di restoran-restoran besar. Pilihannya pun banyak sampai orang yang pergi ke Bandung, ingin kembali ke Bandung dan menikmati wisata kuliner yang ada disini.

Contoh konkret jajanan pinggiran itu adalah Nasi Bakar 15 dan Sop Buah Pak Ewok. Keduanya terletak di Jalan Cimandiri persis di belakang Gedung Sate yang merupakan pusat pemerintahan Provinsi Jawa Barat.

Nasi Bakar 15

Nasi Bakar merupakan jajanan yang menyajikan citra rasa yang menggabungkan antara nasi yang disajikan dengan cara dibakar, dan dilengkapi dengan lauk-pauk seperti ayam bakar, tempe, berkedel jagung, lalapan dan ditambah dengan sambel yang menggoyangkan lidah serta ada sedikit crispy dari serbuk-serbuk yang sering dipakai di Ayam Kalasan, dengan demikian pasti kita tergoda untuk menyantapnya.

Dengan mengeluarkan uang sebesar 10 ribu rupiah saja kita bisa melahap Nasi Bakar 15 tersebut. Banyak sekali penyantap kuliner yang sering mengunjungi tempat in biasanya pada saat waktu jam makan siang, selain harganya sangat murah dan rasannya enak sekali, Nasi Bakar ini buka dari pagi sekitar jam 10 sampai menjelang sore. Selain itu Nasi Bakar 15 memiliki cabang-cabang, salah satunya terletak di Taman Lansia, Bandung.



Sop Buah Pak Ewok

Tidak lengkap rasanya ketika sehabis makan Nasi Bakar 15 tanpa ada yang segar-segar untuk menghapus dahaga kita. Terletak tidak jauh dari Nasi Bakar 15, kira-kira lima langkah ke kiri dari Nasi Bakar 15. Pastinya Sop Buah Pak Ewok menyajikan buah-buah seperti kelapa muda, strawberry, semangka, leci, mangga, dan aneka buah lainnya. Selain itu ditambah kentalnya susu manis dan semuanya itu digabungkan menjadi minuman yang segar, seperti slogannya Sop Buah tersebut yang berbunyi “Haus? Belum Kerasa Seger Kalo Belum Ngerasain Sop Buah Pak Ewok.”

Sop Buah Pak Ewok merupakan pelopor sop buah pertama di Indonesia yang berdiri sejak tahun 1980. Selain sop buah mereka juga menyajikan es durian yang rasanya tidak kalah dengan rasa sop buah dan satu lagi yang ditawarkan dari Sop Buah Pak Ewok yaitu sop buah + durian. Masing-masing dari minuman tersebut berharga 6 ribu rupiah untuk sop buah, sop buah + durian berharga 8 ribu rupiah dan 10 ribu rupiah untuk es durian. dengan harganya yang murah banyak pengunjung yang dating. Selain itu Sop Buah Pak Ewok ramai pada saat siang hari dan bulan Ramadhan ketika menjelang berbuka puasa.

Akan tetapi Nasi Bakar 15 dan Sop Buah Pak Ewok masih mempunyai kekurangan-kekurangan. Sebagai contoh saja tempat kita melahap nasi bakar dan minum es buah masih belum layak, karena tempat terlihat kotor, tidak rapi dan banyak terdapat lalat yang bertebaran. Selain itu cara penyajiannya lama sekali, karena terlalu banyaknya orang-orang yang datang seperti mahasiswa membuat para karyawan menjadi sibuk dan lama untuk penyajiannya.

11 komentar:

  1. kayakna enak sekali nasi bakarnya belum pernah nyoba nh.

    BalasHapus
  2. Mantap infonya. Oh ya, saya mau nanya, rute angkot kalau mau ke dua tempat itu dari cisitu gimana ya?

    BalasHapus
  3. Nasi bakar 15 + sop buah pak ewok benar-benar gabungan makanan dan minuman yang mantab

    BalasHapus
  4. klo ajaaa ya project tourism di bandung jalan dengan baik, ini adalah satu cirikhas yang bisa kita jual loh.. ya ga sih??

    harga murah, enak dan letaknya yang menjadikan identitas itu adalah value yang dilihat mata internasional loh..

    hehehhehee ayo kita majukan tourism! :)

    BalasHapus
  5. mantep2...
    keren glar..tampilannya jadi nilai plus nih..
    ada gem pac mannya segala, gw jadi main dulu tadi sbntar mpe level 2 ...hahahhaahha..

    tulisan tentang intenetnya juga bagus..

    keren glar..
    kalau gw k bandung, gw nanya k lu glar tempat makan yang manteb..ok,,aahhahaaha

    BalasHapus
  6. yaudah ntar kalau gw datang k bandung ajak gw ksini ya glar. gw cba dh

    BalasHapus
  7. nasi bakar = E N A K ;9

    BalasHapus
  8. nasi bakar terenak menurut gw..

    BalasHapus
  9. nasi bakarnya enak bgt
    nagih

    BalasHapus